Manfaat Minyak Tawon Bagi Kesehatan

Manfaat Minyak Tawon Bagi Kesehatan – Minyak tawon merupakan minyak essensial asli Indonesia yang sudah digunakan secara turun-temurun oleh nenek moyang kita sebagai minyak gosok. Minyak tawon ini mempunyai banyak khasiat dan aman digunakan.

Manfaat Minyak Tawon

Beberapa manfaat minyak tawon terutama bagi kesehatan, diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Mengatasi Nyeri Sendi

Jika anda mengalami nyeri sendi karena cedera ringan, minyak tawon ini bisa digunakan untuk meredakannya. Cara penggunaannya juga sangat mudah, anda cukup dioleskan saja pada bagian yang terasa nyeri.

2. Mengatasi Masuk Angin

Minyak tawon ini bisa bermanfaat pula untuk menghangatkan badan, sehingga sangat cocok digunakan ketika masuk angin atau sedang tidak enak badan. Cara pakainya cukup dioleskan saja pada beberapa bagian tubuh seperti perut, leher dan punggung.

3. Mengobati Gigitan Nyamuk

Ketika kita digigit nyamuk seringkali kulit akan bentol, merah dan terasa gatal. Untuk mengatasinya kita bisa mengolesinya dengan minyak tawon, selain gatal yang hilang bekas gigitannya pun bisa cepat teratasi.

4. Mengobati Sakit Perut

Ketika kita sedang mengalami sakit perut tentu rasanya tidak nyaman sekali, penginnya bolak-balik ke kamar mandi terus. Agar ini tidak terjadi terus, kita bisa menggunakan minyak tawon untuk mengobatinya. Cara cukup oleskan saja pada bagian perut.

5. Mengobati Sakit Gigi

Walaupun mungkin terkenalnya sebagai minyak gosok, minyak tawon ini ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk membantu menyembuhkan sakit gigi. Cara mengobati sakit gigi dengan minyak tawon ini cukup mudah, kita hanya perlu meneteskan minyak tawon pada kapas kemudian tempelkan pada gigi yang sakit atau berlubang. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan 3 kali sehari.

6. Menyembuhkan Luka Bakar

Jika anda mengalami luka bakar ringan seperti terkena knalpot atau panci panas, segera obati dengan minyak tawon agar cepat sembuh dan tidak meninggalkan bekas luka.

7. Menghilangkan Panu dan Kurap

Penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur seperti panu dan kurap juga bisa kita sembuhkan menggunakan minyak tawon, seperti cara-cara sebelumnya langkahnya juga sangat mudah yaitu cukup dioleskan saja pada bagian tubuh yang terkena panu atau kurap.

8. Mempercepat Penyembuhan Luka

Saat terkena luka lecet atau terkena tusukan, minyak tawon cukup ampuh untuk membantu proses penyembuhannya.

9. Mengatasi Ruam

Dengan adanya ekstrak bawang merah dalam minyak tawon, sehingga bisa digunakan untuk mengatasi ruam kulit akibat iritasi ataupun karena gigitan serangga.

10. Melancarkan Sirkulasi Darah

Dengan efek hangat yang dihasilkan, sehingga minyak tawon bisa bermanfaat untuk melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh kita.

Itulah beberapa manfaat minyak tawon bagi kesehatan yang perlu Anda ketahui, cukup banyak bukan? Jadi bukan hanya sebagai minyak gosok saja, minyak tawon juga bisa dimanfaatkan untuk menyembuhkan beberapa penyakit atau gangguan kesehatan lain. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan komentar